Closing & Opening Balance
Definisi
Menu Closing & Opening Balance digunakan untuk memasukkan data Opening Balance di setiap awal periode. Keberadaan menu ini penting untuk memastikan pencatatan yang akurat, memberikan dasar untuk analisis keuangan, memenuhi kepatuhan akuntansi, memudahkan proses rekonsiliasi, dan meningkatkan transparansi laporan keuangan.
Setelah melakukan input Closing dan Opening Balance, data akan secara otomatis tercantum dalam Trial Balance pada kolom 'Opening Balance' sesuai dengan filter periode yang telah ditentukan.
Letak Menu
Configuration → Accounting Management → Closing and Opening Balance
Panduan Penggunaan
-
Configuration → Accounting Management → Closing and Opening Balance
-
Klik Insert untuk memasukan data, field berwarna merah wajib diisi
-
Informasi pada HEADER yang dibutuhkan dalam pengisian Closing and Opening Balance adalah sebagai berikut:
Field Name | Keterangan |
---|---|
Document# | nomor dokumen yang terisi otomatis ketika transaksi telah dilakukan. |
Date | tanggal pembuatan dokumen |
Year | tahun buka buku |
Entity | nama entitas |
Remark | keterangan buka buku (opsional) |
- Klik "Process Data"
COA yang muncul hanya COA paling Child/tingkat anak
- Lalu klik Save untuk menyimpan transaksi.
Selalu lakukan validasi pada input yang dimasukkan untuk memastikan bahwa semua data yang dimasukkan adalah akurat dan sesuai dengan kebijakan akuntansi yang berlaku.